Advertorial Hukum Politik

Syamsul Arief Resmi Jabat Wakil Ketua PN Bogor

BOGOR – Pengadilan Negeri (PN) Bogor Kelas 1.B Jumat pagi (26/6/2020) resmi memiliki Wakil Ketua Pengadilan Negeri yang baru. Syamsul Arief yang sebelumnya adalah Ketua PN Gunung Sugih Kelas II di Lampung Tengah itu dilantik oleh Ketua PN Bogor Kelas I.B Ridwan, SH.MH di aula ruang Sidang Utama setempat.

Beberapa tamu yang hadir pada pelantikan dan pengambilan sumpah Syamsul Arief yang dikenal tegas sebagai pimpinan pengadilan tersebut adalah Dr. Ridwan Mansyur, SH.MH. Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang yang juga merupakan Sekretaris Umum Pengurus Pusat Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI), Dr. Diah Sulastri Dewi, SH.MH. Hakim Tinggi PT Tanjungkarang., Dr. Pudjiastuti Handayani, SH.MH., Hakim Tinggi Denpasar.

Pada prosesi pelantikan tersebut memberlakukan protokol pencegahan Covid-19 terlihat tamu yang dibatasi masuk dalam ruangan pelantikan. Adapun bertindak sebagai saksi pelantikan dan penyumpahan adalah Irfanudin, SH.MH Ketua PN Cibinong dan Sutiyono, SH., Ketua PN Depok. Pelantikan dan pengambikan sumpah Syamsul Arief itu disiarkan langsung dari chanel Youtube PN Bogor.

Dalam sambutannya Ketua PN Bogor Kelas 1.B yakin jika Syamsul Arief yang dikenalnya sebagai sosok yang supel dan cerdas itu akan membawa PN Bogor lebih maju lagi. “Jika melihat dari peringkat Evaluasi Implementasi SIPP saudara Syamsul Arief yang kemarin memimpin PN Gunung Sugih telah meraih rangking teratas EIS secara nasional lada periode semester pertama (Januari-Juni 2020) maka saya yakin promosi beliau sebagai wakil PN Bogor akan membawa dampak positif juga dalam meningkatkan peringkat EIS PN Bogor serta insyaAllah akan membantu membawa PN Bogor juga meraih kantor/lembaga yang berpredikat Wilayah Birokrasi Bebas Melayani (WBBM) dalam upaya mewujudkan tekad Zona Integritas”, ujar Ridwan yang pada Jumat pekan depan akan dijadwalkan menyerahterimakan jabatannya sebagai Ketua PN Bogor kepada pejabat yang baru.

Syamsul Arief dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya akan bekerja dengan sungguh-sungguh dan bekerjasama dengan maksimal dalam mewujudkan tekad PN Gunung Bogor dalam meraih WBBM sebagai bukti predikat lisensi pelayanan terbaik kepada masyarakat pencari keadilan. Dalam sambutannya juga Syamsul mengucapkan terimakasih kepada Pimpinan Mahkamah Agung RI yang telah memberikan kepercayaan kepadanya menjadi Wakil Ketua PN Bogor.

“Terimakasih kepada Yang Mulia Ketua MA. RI, Bapak Dr. H. Muhammad Syarifuddin, SH.MH dan Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum MA.RI Bapak Dr H. Prim Haryadi, SH.MH atas kepercayaannya menunjuk saya sebagai Wakil Ketua PN Bogor Kelas 1.B, insyaAllah saya akan bekerja keras dan ikhlas mewujudkan visi peradilan yang agung di PN Bogor Kelas 1.B”, ucap Syamsul Arief.

 

Sumber : Oki

Editor : Bima Dwi Indarto

Publish : Redaksi

Related posts

Hari ini, Ahmad Dhani Bebas

admin

Rakor Lintas Sektoral melalui Zoom Meeting persiapan pengamanan Hari Raya idul Fitri 1442 Di Polres Tubaba

admin

LSM InfoSOS INDONESIA Melaporkan Dinas Kominfo Tubaba ke Kajati Lampung

admin