Daerah Keragaman Lampung Metro

Hari Listrik Nasional, LBH GUNDALA Harap Daftar Tunggu Pelanggan Listrik Lampung Nihil

METRO (Monitorekspres.com) – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Guyub Dalam Lampung (GUNDALA) berharap Hari Listrik Nasional 2020 menjadi momentum agar daftar tunggu pelanggan listrik di Wilayah Lampung Nihil.

“Mengingat daftar tunggu pelanggan pasang baru listrik di Lampung ini angkanya sudah lumayan banyak, kita harap PLN Lampung serius,” kata Ketua Perkumpulan LBH Gundala Bima Dwi Indarto di Metro, Selasa (27/10).

Bima menuturkan upaya Pemerintah Provinsi Lampung dan PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Lampung untuk melistriki seluruh masyarakat lampung hingga mencapai 100 persen patut diapresiasi.

Menurutnya, wacana baik tersebut harus lebih masif agar seluruh masyarakat dapat segera menikmati energi listrik.

Namun, ia berharap daerah-daerah terpencil juga bisa mendapatkan akses listrik yang merata.

Bima menambahkan, PLN juga harus menjaga keandalan pasokan, khususnya di area yang sistemnya belum baik.

“Selain itu juga harus meminimalisir keluhan dan pengaduan konsumen yang saat ini masih dominan, terutama aspek P2TL (Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik atau P2TL), dan juga kesalahan baca meter, yang mengakibatkan melambungnya tagihan listrik milik konsumen,” katanya.

Publish : Redaksi

Related posts

Terkait Permasalahan Simpang Tiga Masyarakat Tiyuh Panaragan Adakan Musyawarah

admin

Walkot Metro Meminta Masyarakat Agar Tidak Membangun Diatas GSB

admin

Positif ! Dua Penderita DBD di Kelurahan Tejosari, Dinkes Metro Lakukan Fogging

admin