Berita umum Daerah Hukum Lampung Lampung Timur

Polisi Tangkap Pembobol Rumah Di Lampung Timur

SUKADANA – Petugas Kepolisian Gabungan dari Polsek Batanghari Nuban diback up Polres Lampung Timur, melakukan proses penangkapan terhadap seorang tersangka dugaan kasus pembobolan rumah.

Kapolres Lampung Timur AKBP Wawan Setiawan, didampingi Kapolsek Batanghari Nuban IPTU Zulkarnain, pada Senin (28/12), mengungkapkan bahwa inisial tersangka adalah AD (33) warga Desa Gedung Dalem, Kecamatan Batanghari Nuban.

Tersangka diduga melakukan aksi kejahatan dirumah milik Irham (58) warga Desa Sukaraja Nuban, dengan cara mencongkel pintu, kemudian membongkar lemari, dan mengambil 2 unit Laptop, dan 1 Telepon Genggam.

Petugas Kepolisian yang menerima informasi terkait peristiwa kejahatan tersebut, segera melakukan proses penyelidikan, hingga akhirnya berhasil mengidentifikasi sekaligus membekuk tersangka, berikut barang bukti Telepon Genggam, dan langsung membawanya ke kantor Polisi.

Sumber : Humas Polres Lampung Timur
Laporan: Fathur Rohim
Publish: Redaksi.

Related posts

Klinik Pratama Al-Raudah Medika Tubaba, Klarifikasi Terkait Kelalaian Tim Medis

admin

Ketua TP-PKK Lampura Hadiri Kegiatan Baksos dan Donor Darah

admin

Kadis Kesehatan Metro Bantah Surat Edaran Penambahan Jam Kerja Puskesmas

admin