Daerah Headline Lampung Pilihan Redaksi Sosok

REDAKSI | GM PLN Lampung Mutasi

JAKARTA – PT PLN (Persero) melakukan mutasi sejumlah pejabat. Mutasi tersebut kabarnya dilakukan terhadap General Manajer (GM) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung.

Mutasi tertuang dalam daftar penyerahan SK mutasi jabatan jenjang Manajer Atas (MA) PLN (Persero) Jakarta 25 Februari 2021.

Dalam daftar tersebut GM UID Lampung Pandapotan Manurung dimutasi ke Unit Induk Wilayah Sumatera Utara.

Dia menduduki jabatan baru sebagai GM di Wilayah Sumatera Utara.

Dia digantikan I Gede Agung Sindu Putra yang sebelumnya menjabat Vice President Perencanaan Tarif pada Divisi tarif dan subsidi Direktorat Niaga dan Manajemen Pelanggan PT PLN (Persero) Kantor Pusat.

Masyarakat Lampung tentunya sangat berharap pada kebijakan strategis GM PLN Lampung yang baru. Terutama pada sektor percepatan pemasangan Kwh meter dan tarif dasar listrik. Sehingga Permasalahan kinerja di PLN Wilayah lampung dapat Optimal dan menjadi kepercayaan masyarakat lampung. (Bim/red)

Related posts

Pesta Narkoba, Pemuda Asal Karta Raharja Ini ditangkap Polisi di Dayamurni Tumijajar Tubaba

admin

Jum’at Berkah, Pemdes Gedung Wani Timur Beri Santunan Anak Yatim Dan Dhuafa

admin

Pemkot Metro Berkomitmen Wujudkan Kota Sehat

admin