Monitor Ekspres
Berita umum Daerah Tulang Bawang Barat

Jalin Sinergitas PJ.Bupati Ramah Tamah dengan Seluruh Anggota DPRD Tubaba

TBU (monitorekspres.com) ~ Pj.Bupati Tulangbawang Barat, Zaidirina melakukan ramah tamah pasca di Lantik sebagai Pj Bupati Tubaba beberapa waktu yang lalu.

Memasuki masa kerjanya sebagai Pj Bupati Tubaba Zaidirina gelar sekaligus perkenalan dengan Seluruh Anggota DPRD Tubaba di Taman Faiz Tiyuh Way Sido Kecamatan Tulangbawang Udik, Senin 30/05/2022.

Pembukaan di awali dengan pemaparan oleh Ketua DPRD Ponco Nugroho, di lanjutkan dengan pemaparan Wakil ketua I Busroni. Acara juga di hadiri sekdakab dan seluruh anggota DPRD Tubaba.

Sambutan PJ Bupati pada kesempatan tersebut, mengungkapkan bahwa beliau adalah putra asli panaragan, “nama saya Zaidirina biasa di panggil Rina, asli orang panaragan dan saya di tempatkan di Tubaba ini adalah takdir dan saya sangat bersyukur dapat kembali ke daerah asal saya”, Ungkap istri dari Heri Wardoyo mantan Wabup Tuba dan juga wartawan.

Masih kata Zaidirina, “program kerja saya berkeinginan untuk di tiyuh-tiyuh di Tubaba ini dapat menjadi desa digital atau smart villaqe dan e-KPB, Kartu Petani Berjaya agar semua petani mendapatkan KUR dengan mudah tanpa jaminan, mendapat asuransi bila gagal panen dan anaknya mendapatkan beasiswa dan saya berharap semua petani mendapatkan e-KPB”, ungkapnya.

Masih di tempat yang sama Wakil ketua I Busroni menambahkan, “Ibu Bupati hari ini hadir untuk ber silahturahmi, perkenalan dengan semua anggota DPRD, memang rencananya pertemuan mau di kantor namun ibu Bupati ingin di tempat yang santai, tujuan beliau bersinergi dengan DPRD demi majunya Tubaba dan Saya berharap program-program yang sudah ada di tingkatan dan di jaga, seperti program-program bapak Umar dan Fauzi ” pungkasnya.

Editor : Sayuti
Laporan : Yudhistira

Related posts

Polsek Gunung Agung Tulangbawang Barat, Bantu Evakuasi Korban Bencana Banjir

admin

Bupati Tulangbawang Barat Mengikuti Rapat Paripurna Secara Virtual, Penyampaian Nota Pengantar KUA-PPAS APBD Perubahan 2021

admin

Ketua Perindo Lampung Hadiri Penyembelihan Qurban di Kabupaten Tubaba

admin