Monitor Ekspres
Berita umum Daerah Hukum Lampung

Kapolres Lampung Utara Pimpin Upacara HUT Satpam ke-39

KOTABUMI – Kepala Kepolisian Resor Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K. memimpin upacara peringatan HUT Satpam (satuan pengamanan) ke-39 Tahun 2019 yang dilaksanakan di halaman apel Mako Polres Setempat, Senin (30/12/19).

Upacara yang mengusung tema “ Satuan Pengamanan Berbasis Kompotensi Mewujudkan SDM Unggul Untuk Terciptanya Situasi Kamtibmas yang Kondusif dan Terjaminnya Keamanan Dilingkungan Kerja Menuju Indonesia Maju “dihadiri oleh Forkopimda Lampung Utara, pejabat Utama Polres Lampung Utara dan Pimpinan Perusahaan yang ada di Kabupaten Lampung Utara.

Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K menyampaikan amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idam Aziz, M.SI. mengatakan, kemajuan teknologi dan kemudahan distribusi informasi sebagai ciri dari globalisasi, merupakan potensi besar bagi bangsa Indonesia untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun di sisi lain fenomena ini justru melahirkan berbagai potensi gangguan dan kejahatan berdimensi baru yang berimplikasi terhadap kompleksitas tugas tanggung jawab institusi Polri.

“Dalam menghadapi kompleksitas tantangan tersebut, Polri memerlukan dukungan dan peran aktif dari seluruh komponen masyarakat, termasuk satuan pengamanan sebagai profesi yang luhur dalam mengemban tugas dan fungsi kepolisian secara terbatas pada lingkungan kerjanya,” kata Kapolres.

Lanjut Kapolres, Satuan pengamanan memiliki peran strategis, baik dalam upaya pemeliharaan kamtibmas di lingkungan kerja, maupun dalam mendukung iklim investasi yang kondusif sebagai salah satu perhatian pemerintah guna memacu pertumbuhan ekonomi.

Sebelum mengakhiri amanat, Kapolres Lampung Utara menyampaikan beberapa pesan Bapak Kapolri seluruh personel satuan pengamanan untuk dipedomani dan dilaksanakan, sebagai berikut.

Pertama, senantiasa tingkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap tuhan yang maha esa, sebagai landasan moral dalam mengemban amanah profesi yang luhur dan mulia. Kedua, jaga kehormatan pribadi dengan berpegang teguh pada kode etik dan profesi satuan pengamanan, serta tugas dengan penuh tanggung jawab. (Rilis)

 

Publish : Redaksi

Related posts

Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Walikota Metro Kukuhkan TPAKD

admin

Program Jaga Tiyuh di Kecamatan Tulangbawang Udik Tubaba, Kajari Lebih Dekat Dengan Masyarakat

admin

Sakti Peksos Kabupaten Lampung Utara Mendukung Terbentuknya Kabupaten Layak Anak

admin