Monitor Ekspres
Berita umum Daerah Lampung Tulang Bawang Barat Wisata

Rekomendasi Liburan Akhir Tahun Ke Beberapa Tempat Wisata di Tulang Bawang Barat

PANARAGAN – monitorekspres.com : Saatnya rehat sejenak dari kesibukan pekerjaan dan rutinitas harian dengan berlibur bersama teman maupun keluarga. Alih-alih berlibur di kota metropolitan atau bahkan traveling ke luar negeri, tidak ada salahnya kamu mencoba untuk berwisata ke daerah-daerah yang ada di Indonesia. Salah satunya ke kabupaten Tulang Bawang Barat provinsi Lampung.

Mengeksplorasi Indonesia berarti menjelajah hingga ke daerah- daerah yang tidak kalah eksotis menyuguhkan keaslian budaya dengan keramahtamahan masyarakatnya. Apalagi di Tubaba memiliki potensi yang luar biasa untuk menarik wisatawan.

Keberhasilan kabupaten Tulang Bawang Barat membangun tempat wisata tidak terlepas dari pemerintah kabupaten Tulang Bawang Barat giat membangun serta peran penting Bupati Umar Ahmad SP yang sangat brilian, bagaimana ide2 untuk kemajuan Tubaba.

Bahkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menargetkan 2.000 desa yang tersebar di Indonesia bisa disulap menjadi desa wisata. Lalu kira-kira di mana saja yang unik dan cocok untuk liburan akhir tahun ya?

Ada beberapa rekomendasi liburan yang dapat di Kunjungi atau jelajahi di akhir tahun nanti. Berikut beberapa tempat wisata di Tubaba yang keasrian alamnya patut untuk kamu kunjungi!

1. Kompleks Dunia Akhirat atau yang di kenal kompleks islamic center.
Menyajikan tempat berlibur yang asri sekaligus beribadah di tempat itu.

2. Kompleks Kota Budaya Uluan Nughik.
Menyajikan tempat yang asri sekaligus mengenal budaya Lampung yang ada di Tubaba.

3. Las Sengok.
Berwisata sekaligus mengenal peradaban pada masa lampau

4. Taman Agro wisata.
Berwisata di taman yang asri sembari menikmati beraneka ragam Tumbuhan dan satwa, serta taman kura-kura.

5. Wisata Alam Talang kappung.
Berwisata sekaligus mengexplore keindahan Alam,

6. Taman Patung Marga Empat.
Berwisata sekaligus mengenal empat Marga yang ada di Tubaba.

7. Taman Simpang Panaragan titik nol Tubaba, taman Ruang terbuka Hijau

8. Taman Tugu Rato.
Sebagai Ikon Tubaba wajib untuk di kunjungi.

Masih banyak lagi daerah yang ada di Tubaba untuk di kunjungi, seperti
Jurang seribu yang ada di tiyuh Panaragan, atau mengunjungi Tiyuh tiyuh ( desa) ada di Tubaba yang sangat eksotis.

Laporan : Sayuti
Publish : Redaksi

Related posts

Warga Tiyuh Panaragan Jaya Utama Anisa Aulia 6 tahun Butuh Uluran Tangan Pemkab Tubaba

admin

Lounching Kampung Tangguh Nusantara Tiyuh Panaragan Jaya Indah.

admin

Rutan Kelas II B Kotabumi Terima Kunjungan Kementrian Hukum dan HAM- RI

admin